Rekonstruksi Kurikulum dan Implementasi MBKM Prodi S1 Kimia FMIPA Universitas Riau

Sebagai salah satu peraih Hibah Akreditasi LPPMP 2021, berbagai kegiatan dilaksanakan untuk pengembangan Kurikulum Program Studi S1 Kimia FMIPA Universitas Riau. Setelah beberapa bulan merumuskan Kurikulum Terbaru dan terintegrasi Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM), Jurusan Kimia FMIPA Universitas Riau menyelenggarakan kegiatan secara daring, mendengar paparan dari Ketua Himpunan Kimia (HKI), Dr. Mohamad Rafi, M.Si (Ketua Program Studi S2/S3 Kimia FMIPA, IPB University) tentang Review Kurikulum yang baru saja dirumuskan dan Implementasi MBKM Program Studi S1 Kimia FMIPA Universitas. Kegiatan diadakan pada hari Jum’at, tanggal 06 Agustus 2021 mulai pukul 13.30-16.00 WIB. Acara rekonstruksi kurikulum dan Implementasi MBKM dihadiri oleh Bapak dan Ibu Dosen Jurusan Kimia. Kegiatan ini dipandu oleh Ibu Yuana Nurulita, Ph.D sebagai moderator.
Pada kegiatan tersebut, selain memberikan paparan terkait implementasi MBKM, Dr. Mohamad Rafi juga membagikan kurikulum S1-S3 untuk Kimia IPB sebagai pembanding dan pertimbangan bagi Jurusan Kimia FMIPA Universitas Riau untuk mengembangkan proses pembelajaran. Selaku Ketua HKI, beliau juga memberikan paparan terkait cita-cita serta peran Himpunan Kimia Indonesia (HKI) sebagai fasilitator pada program MBKM dalam hal koordinasi dan komunikasi diantara stakeholders, prodi dan diantara keduanya.
Khusus untuk review kurikulum 2021 S1 Kimia FMIA UNRI, beliau menyampaikan CPL dari beberapa Mata Kuliah (MK) yang disajikan pada Prodi S1 Kimia sudah baik serta sudah menunjukkan ciri khas pada MK yang bersifat university value atau pun yang menjadi unggulan pada MK pilihan, MK dasar sudah sangat mencukupi sebagai lulusan kimia, dan sudah tersedianya jalur bagi mahasiswa dalam program MBKM. Beberapa masukan yang diberikan Dr. Mohamad Rafi diantaranya yaitu perlunya Peta atau matriks kurikulum, pembaruan buku teks (edisi terbaru) pada tiap Mata Kuliah (MK), memasukkan contoh-contoh penerapan dalam bidang kimia pada MK Matematika I dan II, serta beberapa masukan lainnya terkait MK wajib dan pilihan sesuai bidang (KJFD) yang disajikan pada Prodi S1 Kimia.
Pasca terlaksananya acara Rekonstruksi Kurikulum dan Implementasi MBKM, Prodi S1 Kimia menindaklanjuti hasil review tersebut melalui rapat internal antara TIM Kurikulum dan Ketua-ketua Kelompok Jabatan Fungsional Dosen (KJFD) pada 18 Agustus 2021 dan melakukan review draft kurikulum dan pengisian E-OBE pada tanggal 22 September 2021. Berbagai perbaikan dilakukan guna tercapainya kurikulum yang mengikuti tuntutan dunia kerja dan masyarakat serta sesuai kompetensi Abad 21. Dengan diselenggarakan kegiatan ini diharapkan mampu menjawab tantangan pengembangan kurikulum yang dinamis, sehingga profil lulusan sarjana Kimia sesuai dengan visi dan misi dapat tercapai.